oleh

Poster Pendaftaran CPNS Kemenkumham 2021 Ini Resmi?

Jakarta – Beredar sebuah poster di media sosial berisi informasi tentang jadwal dan alamat situs pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (CPNS Kemenkumham) 2021.

Tertulis dalam poster tersebut waktu pendaftaran CPNS Kemenkumham dibuka selama 22 hari, yakni dari 31 Mei hingga 21 Juni 2021.

Baca Juga  Gerindra Usung Lalu Muhamamd Iqbal dan Indah Dhamayani Putri di Pilgub NTB

“Daftar secara online di: https://sscasn.bkn.go.id,” demikian informasi tambahan yang juga tertera dalam poster itu.

Namun, benarkah poster pendaftaran CPNS Kemenkumham 2021 itu resmi?

Penjelasan:
Kemenkumham RI, melalui akun resmi Instagram, menyanggah informasi yang ada di dalam poster tersebut.

“Kemenkumham secara resmi belum menyampaikan informasi apapun tentang proses seleksi CPNS Kemenkumham yaa,” demikian keterangan dalam unggahan pada 23 Mei 2021 itu.

Baca Juga  PPDB Kabupaten Serang Dibuka 21 Juni 2021

Ditambahkan pula bahwa informasi penerimaan CPNS Kemenkumham 2021, secara resmi hanya akan disampaikan dalam situs atau akun resmi media sosial Kemenkumham RI. (*/cr3)

Sumber: kaltara.antaranews.com

News Feed